YuHa Informasi

5 Bumi Perkemahan Yang Wajib Jadi Tujuan Kamu

5 bumi perkemahan yang ada di Indonesia dan wajib diketahui

Bumi Perkemahan Wajib Jadi Tujuan

Hello, Yuhers! Gimana kabarnya?

Selamat hari pramuka 2024! Tanggal 14 Agustus ditetapkan sebagai Hari Pramuka Nasional. Wah, Sisterformasi jadi teringat hari-hari mengikuti serangkaian kegiatan pramuka. Dengan menggunakan seragam khasnya yang berwarna coklat, di bawah terik matahari. Kata orang, anggota pramuka adalah orang yang tahan banting. Apa iya?

Yuhers pasti tahu dong, kalau Pramuka identik dengan perkemahan. Lokasinya juga biasanya di lapangan luas dengan nuansa alam. Sebelum berkemah, pasti kita akan diberi pengetahuan bagaimana strategi menghadapi kehidupan perkemahan jika berhadapan dengan situasi tertentu. Jadi ingin berkemah!

Indonesia merupakan salah satu negara yang memiliki tempat perkemahan yang luas. Wilayah perkemahan yang luas tidak hanya berada di satu daerah di Indonesia. Terdapat beberapa daerah yang memilikinya. Dimana saja ya?

Daftar Bumi Perkemahan Wajib

Bumi Perkemahan dan Graha Wisata Pramuka Cibubur (Buperta)

Kalau anak Pramuka banget nih, pasti ga asing dengan lokasi ini. Berada di Cibubur, Jakarta Timur dan memiliki lahan mencapai 210 hektar. Di lahan ini mampu menampung 20 ribu orang, lho! Lumayan ya!

Siapa sangka, dulunya lokasi ini adalah perkebunan pohon karet. Namun, pada awal tahun 1970-an, Ibu Tien Soeharto memberi sebuah usulan, yaitu menjadikan perkebunan tersebut sebagai lahan perkemahan bagi anggota pramuka Indonesia. 

Buperta berhasil menarik perhatian, tidak hanya tingkat nasiona, tapi juga Asia-Pasifik. Pada tahun 1981, Buperta menjadi tempat diadakannya Jambore Asia Pasifik. Selang puluhan tahun berikutnya, diadakan Jambore ASEAN pada tahun 2008 di Buperta. 

Tidak perlu khawatir jika berkemah disini, bumi perkemahan ini juga dilengkapi fasilitas-fasilitas mendukung, seperti tempat ibadah, kolam renang, dan toilet. Kalau mau menikmati alam yang hijau, juga bisa dijadikan sebagai daftar tujuan Yuhers ya!

Wana Wisata Baturraden

Masyarakat Jawa Tengah, khususnya Purwokerto, pasti tidak asing lagi dengan wisata satu ini. Lebih tepatnya, lokasinya di Baturraden. Meski terkenal dengan keindahan alam, Wana Wisata Baturraden tak jarang digunakan sebagai tempat untuk berkemah. 

Dikelilingi dengan hutan pinus dan pepohonan hijau lainnya, semakin memberi suasana alam bagi pengunjung. Selain itu, disini juga disediakan kolam renang dan tamna bermain anak-anak. Kalau Yuhers mau sekedar main kesini, bukan untuk berkemah, dengan membawa anak-anak, juga tak kalah seru. 

Bagi yang ingin sambil menikmati kolam air panas juga bisa. Sambil main ke Wana Wisata Baturraden, bisa banget sambil menyegarkan diri dan memanfaatkan fasilitas demi kesehatan. 

Kalau kesini, jangan lupa, abadikan momen sunset. Biar semakin Instagramable. Hihi.

Bumi Perkemahan Cikole

Yuk, Yuhers kita pindah ke Jawa Barat. Disini juga memiliki tempat perkemahan yang tidak kalah fantastik dengan Buperta. Bumi Perkemahan Cikole, berlokasi di Cikole, Lembang, Bandung Barat. 

Tempat ini juga sering dijadikan tempat perkemahan. Tidak hanya itu, Yuher bisa menikmati outbound. Cocok banget main bareng teman atau keluarga, jadi ga bosan. 

Lokasinya di area pegunungan. Memberi suasan sejuk dan nyaman. Dikelilingi juga dengan hutan dan vegetasi alami, seakan benar-benar menyatu dengan alam. Pas banget buat yang mau healing dengan tenang.

Disediakan toilet umum disini bagi para pengunjung. Kalau kemah, tidak perlu repot memikirkan toilet. 

Selain outbound, di sekitar perkemahan ini ada tempat untuk hiking, tracking, flying fox, dan panjat tebing. Sisterformasi jamin, pasti bakal seru banget kalau kesini. 

Seulawah Scout Camp

Dari Jawa Barat, kita terbang ke provinsi Indonesia paling barat, yaitu Aceh. Tepatnya di kaki gunung Seulawah, Pidie, tempat untuk berkemah tersebut berada. 

Bumi perkemahan ini diresmikan oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono pada tahun 2010. Dengan luas lahan mencapai 82,50 hektar. Cocok digunakan untuk kegiatan pramuka, berkemah, atau bagi pecinta alam. 

Suasana di Seulawah Scout Camp sejuk dan pemandangan hijau tidak membuat kecewa. Bisa digunakan jika ingin menikmati keindahan alam, sekedar melepaskan penat sambil bersantai.

Berkemah disini tidak akan membosankan karena ada fasilitas-fasilitas menyenangkan dan edukasi yang dirancang khusus. Jadi, bisa menyesuaikan kegiatan berkemah dengan kegiatan lain yang seru. 

Bagi para petualang, juga disedikan arena petualangan dan jalur pendakian yang berada di sekitar Gunung Seulawah. Bisa sekalian mengasah keterampilan petualangan sambil menjelajahi alam sekitar. 

Bumi Perkemahan Sibolangit

Jika di peta, dari Aceh, kita meluncur sedikit ke bagian bawah Aceh, yaitu Sumatera Utara. Wilayah yang didominasi dengan suku Batak dan makanan khas teri Medan. Siapa yang sudah pernah cicip teri Medan?

Bumi perkemahan Sibolangit berada di daerah Berastagi. Siap-siap pakaian yang tebal dan juga selimut jika kesini. Jangan lupa penghangat tubuh seperti minuman jahe agar semakin fit.

Disini sering dijadikan tempat berkemah pramuka. Namun, juga terbuka untuk umum. Jadi, jika Yuhers ingin mengajak teman dan keluarga berkemah, Bumi Perkemahan Sibolangit solusinya. 

Para pengunjung dibebani biaya sekitar 5 ribu rupiah, untuk biaya kebersihan. Jika ingin ke lokasi, Yuhers bisa menggunakan bus dari Medan yang hanya memakan waktu sekitar 1 jam. Jika Yuhers ingin berkemah dengan nuansa sungai, bisa memilih yang dekat dengan Sungai Dua Rasa. Kenapa disebut dua rasa? Karena Yuhers bisa merasakan suhu panas dan dingin di satu sungai. Menakjubkan bukan?

Dari kelima tempat perkemahan ini, mana nih yang mau Yuhers kunjung terlebih dahulu? Kalau Sisterformasi si, kalau bisa sekalian semuanya. Hihi, harus jadi amoeba dulu dong. Wkwkw.

Kalau dari Yuhers ada info tambahan, boleh banget tulis di kolom komentar ya. Silahkan ditambahkan sebagai daftar tujuan perkemahan atau bermain tambahan. Sekali lagi dari Sisterformasi, selamat hari pramuka 2024!


Referensi:

https://pramuka.or.id/buperta-cibubur/ 

https://www.decathlon.co.id/s/blog/yuk-jelajahi-bumi-perkemahan-terbaik-di-indonesia

https://blog.eigeradventure.com/bumi-perkemahan/#1_Seulawah_Scout_Camp

https://aceh.antaranews.com/berita/13347/seulawah-scout-camp-jadi-pusat-pelatihan

https://travel.tribunnews.com/2018/03/08/bumi-perkemahan-sibolangit-jadi-spot-favorit-untuk-camping-lokasinya-berada-di-kaki-gunung-sibayak

https://rovers.id/bumi-perkemahan-cikole-lembang-bandung/bumi-perkemahan-cikole-p55.html

5 komentar

  1. Rumah aq itu mbaa,, deket buperta cibubur.
    Bru tau aq klu dulu perkebunan pohon karet.😄

    BalasHapus
  2. Aku pernah nya baru cibubur aja

    BalasHapus
  3. Dududuh...akutuh masih level kemah lokalan:(

    BalasHapus